Produsen & Distributor Mainan Edukatif dari Kayu

Cara Membuat Puzzle Sticker


Pada menu kategori mainan di web ini, ada kategori Puzzle Gambar Stiker, sebenarnya, apa puzzle gambar stiker itu? Puzzle gambar stiker adalah puzzle yang media gambarnya menggunakan stiker, sebetulnya kertas yang digunakan adalah art paper yang dilaminasi glossy, sehingga mengkilap dan terlihat lebih menarik, bukan kertas stiker, namun karena orang sudah familiar menyebutnya dengan puzzle stiker, jadilah dinamakan puzzle gambar stiker.

GAMBAR 1
Stiker Puzzle Aneka Buah Kayu Seru Dicetak Menggunakan Art Paper 150gr Laminasi Glossy

Yang perlu digarisbawahi adalah media gambarnya menggunakan stiker bukan keseluruhan puzzle nya, bukan berarti juga puzzle nya bisa dilepas gambarnya sebagai stiker dan ditempel ke media lain.

Diantara mainan kayu edukatif lainnya, pembuatan puzzle gambar stiker ini adalah yang paling mudah, mesin yang harus dimiliki adalah :
Mesin Bor
Mesin Scroll Saw
Mesin Table Saw (Gergaji Meja)

Bahan – Bahan yang perlu disiapkan :
Lem kayu
Stiker untuk puzzle (sebaiknya dicetak menggunakan artpaper 150gr, laminasi glossy)
Kain lembut
MDF Board (ketebalan sesuai kebutuhan) atau triplek

Kami akan jelaskan sekilas cara pembuatan puzzle ini dengan bahasa yang mudah dipahami.

Langkah pertama potonglah MDF Board menggunakan table saw sesuai dengan ukuran puzzle yang ingin dibuat sebanyak dua kali total puzzle yang ingin dibuat, misal ingin buat puzzle 1pcs, maka potong MDF sebanyak 2 keping, sebagai contoh, kami ingin membuat puzzle stiker Aneka Buah-buahan Kayu Seru ukuran 30 x 20 cm sebanyak 50pcs, maka kami harus memotong MDF ukuran 30,5cm x 20,5cm (sengaja dilebihkan 5mm agar saat diamplas tepi puzzlenya ukurannya jadi pas) sebanyak 100 keping.
GAMBAR 2
MDF Yang Sudah Dipotong

Tempel stiker ke MDF yang sudah dipotong menggunakan lem kayu, untuk meratakan tempelan agar tidak merusak stiker, gunakan potongan MDF yang ujungnya dilapisi kain, tekan dan usap secara perlahan ke stiker yang ditempel dari ujung satu keujung lainnya.

GAMBAR 3
Stiker Yang Sudah Ditempel di MDF dan Siap Untuk Dipotong Jadi Puzzle

Untuk puzzle aneka buah-buahan kami menggunakan MDF dengan ketebalan 3mm, bisa ditumpuk sampai 5 tumpuk sekali potong, jadi stiker yang sudah ditempel ke MDF ditumpuk hingga 5 tumpuk, kemudian dipaku pada ujung atas kanan dan ujung bawah kiri, menggunakan paku yang kecil, ini bertujuan agar saat dipotng MDF nya tidak berubah posisi yang atas dan bawahnya.. Perlu diperhatikan pada saat menumpuk pastikan posisi stiker dari atas sampai bawah sejajar (bukan posisi MDF nya), agar pada saat dipotong, bagian yang bawah tidak melenceng dari garis potongnya.

Langkah selanjutnya adalah membuat lubang kecil pada tumpukan MDF yang ingin dibentuk puzzle menggunakan mesin bor, lubang kecil ini untuk masuknya gergaji mesin scroll saw, maka buat lubanggnya harus tepat berada dalam garis potong puzzle yang ingin dibuat.

Berikutnya, mulai memotong MDF yang ditumpuk 5 tadi menggunakan mesin scoll saw, mengikuti garis potong yang sudah kita buat, perlu keahlian khusus untuk melakukan pekerjaan ini agar hasil potongan tiap keping puzzlenya rapi. Karena hal ini dilakukan manual alias hand made, maka sebaiknya tiap 5 tumpuk kepingan puzzle yang sudah dipotong dipisahkan dengan keping puzzle dari tumpukan yang dipotong berikutnya, jangan lupa diberi nomor tiap-tiap tumpukkan, agar pada saat perakitan puzzle, potongan keping puzzle nya bisa disatukan lagi.
GAMBAR 4
Pemotongan Puzzle Dengan Mesin Scroll Saw

Dalam 5 tumpuk MDF yang dipotong dengan scroll saw, sudah pasti tumpukan pertama sampai ke empat bagus, tumpukkan yang paling bawah akan ada sedikit serat MDF bekas potongan, maka tumpukkan yang terakhir ini kepingannya harus dihaluskan dulu dengan cara diamplas.

GAMBAR 5
Ibu-ibu Sekitar Workshop Kami Ikut Bantu Amplas Puzzle


Diawal artikel, disebutkan bahwa, kita potong MDF sebanyak dua kali puzzle yang ingin dibuat, jika membuat 50pcs puzzle maka memotong MDF nya sebanyak 100 keping. 50 keping sudah ditempel stiker dan sudah dipotong, berarti masih ada 50 keping lagi yang masih utuh. Setelah selesai memotong tumpukkan MDF yang akan dijadikan puzzle, buka tumpukkannya lalu masing-masing MDF yang sudah dipotong itu ditempel ke MDF yang masih utuh. Tunggu sampai lem nya kering.

Setelah itu, rapikan pinggiran puzzle menggunakan mesin amplas, pastikan setiap siku puzzle nya dibuat tumpul agar tidak berbahaya untuk anak-anak.
                                                                                                                                             
GAMBAR 6
Mesin Amplas Rakitan Sendiri yang Kami Gunakan

Setelah selesai semuanya langkah diatas, mulailah untuk menyatukan kepingan potongan-potongan ketempat asalnya sebelum dipotong, proses ini kami biasa menyebutnya dengan proses perakitan puzzle, saat merakit puzzle ini debu-debu, serbuk kayu, dll, dibersihkan, dan siap dipacking.

GAMBAR 7
Proses Merakit Puzzle Aneka Buah

GAMBAR 8
Proses Packing

Selesai, dan puzzle siap untuk dipasarkan...
GAMBAR 9
Puzzle Selesai Dipacking, Siap Untuk Dijual

Proses pembuatan puzzle yang dijelaskan diatas adalah proses pembuatan di workshop kami sendiri, bukan berarti cara ini adalah cara yang terbaik, mungkin di workshop pembuatan mainan edukatif lain ada cara yang lebih baik dari ini.

Oya setelah baca artikel ini, jangan lupa lihat-lihat produk Kami yang ada di web ini ya..

Atau klik DISINI untuk melihat koleksi puzzle buatan Kami


Puzzle Aneka Buah-buahan Kayu Seru



Deddy Sofyandi – Kayu Seru

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 

Customer Service

Deddy Sofyandi
Ahmad Faisal
Email : info@kayu-seru.com
Personal :
Deddy Sofyandi
Mobile Phone 0857 7321 0425
Whatsapp : 0812 8820 6429
Pin BBM : 59A63869

Ahmad Faisal
Mobile phone : 08777 668 4155
Whatsapp : 0811 166 025

Online Store

Online Store
Kayu Seru Online Store

Kayu Seru Visitors

Flag Counter

yofrhlylwtxi